ExactSeek.com

Senin, 16 Desember 2013

Tentang Kami

Replika Kupu-kupu

Go-Dong Handycraft adalah nama perusahaan yang memproduksi kerajinan tangan replika kupu-kupu yang terbuat dari daun. Dengan berbagai macam type dan jenis serta motif yang ada, menjadikan produk Go-Dong Handycraft ini unggul karena sangat mirip, bahkan tidak sedikit yang menyangka produk ini bukan replika tapi kupu-kupu asli.

Mengapa Harus Kupu-kupu?


Siapakah yang tak tahu dan tak mengenal kupu-kupu?

Seekor ulat kecil yang tak ada seorang pun yang suka, kemudian berusaha keras untuk merubah dirinya agar disukai banyak orang dalam semedi-nya (kepompong), lalu setelah keluar dari tempatnya bersemedi (kepompong), mahluk yang dulunya menjijikkan ini mampu berubah menjadi mahluk yang indah, lucu, penuh warna.


Ya, itulah kupu-kupu. Berawal dari kehidupan kupu-kupu yang penuh perjuangan, menginspirasi kami untuk memanfaatkan selembar daun. Tak seorang pun yang suka dan senang dengan selembar daun, terlebih daun kering yang mudah sobek dan membusuk saat terkena air. Tapi siapa yang menyangka, lembaran daun yang tadinya tak berguna, akan sangat digemari, disenangi, bahkan dicari saat sudah kami sulap menjadi repilka kupu-kupu. Dengan bentuk yang indah, berbagai macam motif, dan tentunya tak mudah sobek.


Mengapa harus replika? tiruan? dan bukan barang asli?


Kupu-kupu merupakan hewan yang unik dan perlu dilindungi untuk itu sebagai perlindungan terhadap satwa yang unik satu ini, kami membuat replika kupu-kupu yang tak jauh berbeda bahkan sangat mirip dengan aslinya


Dan daun yang digunakan tidak mudah sobek, daunnya lentur dan awet, warna / cat pun tidak mudah luntur walaupun terkena hujan dan panasnya terik matahari

Tidak ada komentar: